TRAINING SESI 2 CARA MEMBACA DAN MEREVIEW ARTIKEL JURNAL

sesi 2Jum’at (15/10) Center for Indigenous Psychology (CIP) UIN SUSKA Riau telah mengadakan training sesi 2 bagi anggota Internship CIP secara daring di zoom meeting pada pukul 20.00 WIB.

Training sesi 2 yang bertujuan untuk menambah pengetahuan dasar penelitian indigenous kembali diisi oleh alumni asisten peneliti sekaligus mentor CIP yaitu Riangga Novrianto, S.Psi. dengan materi “Cara Membaca dan Mereview Artikel Jurnal”. Sebelum masuk ke materi utama, pemateri membahas tugas yang telah diberikan sebelumnya dan memberikan beberapa masukan kepada para Internship CIP.

Untuk training sesi 2 ini, Intership CIP masih mengikuti kegiatan dengan semangat yang tinggi terlihat dari para member nya yang hadir bahkan sebelum acara dimulai sehingga training bisa dimulai tepat pada waktunya. Para Internship juga begitu antusias menggali ilmu sebanyak-banyaknya dengan berdiskusi tanya jawab secara aktif bersama pemateri.  Training selanjutnya akan dilakukan pada tanggal Sabtu 23 Oktober 2021 dengan materi mengenal Indigenous Psychology yang mencakup metode penelitian dan model pendekatan Indigenous Psychology.

 

About admincip admincip

Check Also

Center for Indigenous Psychology (CIP) Selenggarakan Workshop Analisis Big Data di Media Sosial

Jumat, 27 Oktober 2023 Center for Indigenous Psychology (CIP) menyelenggarakan Workshop Big Data Analysis yang …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *